Menu

Mode Gelap
Bongkar Kotak Amal Masjid di Perumahan Arda Prabumulih, Dua Pemuda Ditangkap Miris! 3 Tahun Dianggarkan Milyaran Rupiah, Gedung Baru PDAM Tirta Prabujaya Belum juga Difungsikan Viral Aksi Ojol Prabumulih Gerak Cepat Tambal Jalan Berlubang, Warganet Ramai Sindir Pemerintah Diduga Pengedar Narkoba, Aji Malik Ditangkap BNNK Prabumulih Nyaris Dihakimi Warga, Maling Motor di Gunung Ibul Prabumulih Ini Diamankan Polisi

Lifestyle · 13 Mei 2021 WIB

VIDEO: Hari Pertama Lebaran, Warga Prabumulih Ramai Ziarah ke TPU


 Tangkapan layar video Hari Pertama Lebaran, Warga Prabumulih Ramai Ziarah TPU Taman Baka, Kamis (15/5/2021). (Foto: Ist/KSdotcom) Perbesar

Tangkapan layar video Hari Pertama Lebaran, Warga Prabumulih Ramai Ziarah TPU Taman Baka, Kamis (15/5/2021). (Foto: Ist/KSdotcom)

PRABUMULIH, KS – Umat Islam memiliki kebiasaan melakukan ziarah kubur baik sebelum Ramadhan maupun hingga perayaan Idul Fitri. Tak terkecuali di Bumi Seinggok Sepemunyian ziarah kubur ini sudah menjadi tradisi.

Tradisi ziarah kubur masih dapat ditemui di sebagian besar daerah di Kota Prabumulih, seperti halnya di lokasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) Taman Baka Kelurahan Wonosari dan TPU Kelurahan Muara Dua, Kecamatan Prabumulih Timur pada hari pertama perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah, Kamis (13/5/2021). 

Tidak heran kebanyakan orang memanfaatkan lebaran pertamanya untuk datang berziarah bersama-sama. Beberapa anggota keluarga berbondong-bondong sejak siang, mengunjungi makam dan mendoakan sesepuh maupun orang tuanya yang sudah meninggal dunia.

Menurut juru jaga makam Kelurahan Muara Dua, Toni, tradisi ini sudah turun temurun dilaksanakan warga setempat khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan maupun saat Hari Raya Idul Fitri.

“Kalau menjelang puasa atau hari pertama lebaran seperti ini, ada sekitar ratusan pengunjung yang datang ke pemakaman disini. Sebagian besar warga setempat, ada juga orang sini tapi tinggalnya di luar daerah,” terang Toni belum lama ini.

Meski para pengunjung tak begitu berdesakan, namun kata dia pihaknya selalu mengimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan menggunakan hand sanitizer.

“Cukup ramai, tapi kami ingatkan kepada warga untuk tidak berdesakan dan menggunakan masker,” kata dia.

Pantauan di lapangan, berbagai lantunan doa dipanjatkan untuk keluarga yang telah meninggal dunia dan dikubur di pemakaman. Tidak kelewatan juga para peziarah juga melakukan perawatan makam keluarga mereka.

“Kesini ziarah dan berdoa yang rutin kami sekeluarga lakukan dengan membersihkan makam orang tua kami agar tidak cepat rusak,” ungkap Ferry, salah seorang warga yang tinggal di Perumnas GPI, Gunung Ibul Kota Prabumulih ini. (dn/ad)

Artikel ini telah dibaca 169 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Respon Keluhan Warga, Demokrat Prabumulih Distribusikan Air Bersih Setiap Harinya

26 September 2023 - 20:51 WIB

Tawuran Remaja di Prabumulih Diduga Antar Geng, Polisi Tingkatkan Patroli di Jam Rawan

14 September 2023 - 10:49 WIB

Bertahun-tahun Diusulkan, Talud Tengah Kota Prabumulih Tak Kunjung Diperbaiki

8 September 2023 - 11:48 WIB

Terbukti Berpolitik, ASN di Prabumulih Disanksi Tegas

7 September 2023 - 21:26 WIB

Demokrat Prabumulih Pilih Fokus Susun Jurus Menangkan Pileg

1 September 2023 - 12:59 WIB

Partai Demokrat Menang Harga Mati! Bacaleg di Prabumulih Gaungkan Ekonomi Kerakyatan

31 Agustus 2023 - 15:48 WIB

Trending di Daerah