Menu

Mode Gelap
Bongkar Kotak Amal Masjid di Perumahan Arda Prabumulih, Dua Pemuda Ditangkap Miris! 3 Tahun Dianggarkan Milyaran Rupiah, Gedung Baru PDAM Tirta Prabujaya Belum juga Difungsikan Viral Aksi Ojol Prabumulih Gerak Cepat Tambal Jalan Berlubang, Warganet Ramai Sindir Pemerintah Diduga Pengedar Narkoba, Aji Malik Ditangkap BNNK Prabumulih Nyaris Dihakimi Warga, Maling Motor di Gunung Ibul Prabumulih Ini Diamankan Polisi

Infrastruktur · 28 Apr 2021 WIB

Sekolah Penerbangan Komersial Puji Bandara Pangeran Abdul Hamid Muba


 Sekolah Penerbangan Komersial Puji Bandara Pangeran Abdul Hamid Muba Perbesar

MUBA, KS – Fasilitas dan sarana prasarana Bandara Pangeran Abdul Hamid Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin menarik perhatian banyak pihak. Bandara yang dibangun di era Bupati Ir Alex Noerdin SH dan dikembangkan dengan masif di era Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA ini memiliki potensi besar.

“Kami mengharapkan Pemerintah Kabupaten Muba dapat ikut membantu menyalurkan masyarakat Muba masuk sekolah penerbangan di Nam Flying School (NFS). Ini dapat menjadi langkah awal kami, yang juga tertarik ingin menghidupkan bandara yang ada di Muba,” ungkap Plt Wakil Kepala Sekolah Nam Flying School Captain Hardensi saat audiensi dengan Bupati Muba Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA, Rabu (28/4/2021).

Menurutnya, melihat kondisi bandara yang ada di Muba secara fasilitas sudah sangat memungkinkan. “Di Nam Flying School, para calon penerbang di didik berbasis CSR yaitu Care, Share dan Respect, jadi para calon penerbang tidak hanya menguasai teknik penerbangan sebagai pilot, tapi juga memiliki akhlak yang baik agar dapat menjadi panutan bagi masyarakat,” ujarnya.

Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA dirinya terbuka kepada siapapun yang tertarik dengan bandara di Muba. Dia mendorong adanya Jalinan kerjasama yang baik. “Saling support dan tentunya dapat membuat bandara dan pesawatnya semakin baik dan berkembang,” ungkap Dodi.

Lanjutnya, selama pandemi COVID-19 banyak hal yang tertunda dan beberapa problem muncul. Tak terkecuali juga terhadap dunia penerbangan yang ikut terpukul pandemi.

“Muba mempunyai fasilitas penerbangan, maka kami terima dengan sangat baik kunjungan dari Nam Flying School Pangkal Pinang. Semoga dunia penerbangan semakin terbuka dan sekolah penerbangan semakin membaik,” ungkap Kepala Daerah Inovatif tersebut.

“Jika bandara dan pesawatnya semakin baik, penerbangan komersial juga masuk. Saya yakin akan ada masyarakat Muba yang tertarik untuk mengikuti sekolah Nam Flying School Pangkal Pinang, karena dapat menerbangkan pesawat di tempatnya sendiri,” tandasnya.

Hadiri dalam kegiatan audiensi tersebut Kepala Bappeda Muba Drs Iskandar Syahrianto, Kepala Dishub Muba H Pathi Riduan SE ATD MM, Kabag Kerjasama Muba Dicky Meiriando SSTP MH dan Kepala Dinkominfo Muba Herryandi Sinulingga AP diwakili Kabid Komunikasi Publik Yettria SKM MSi.

(Husni/rill)

Artikel ini telah dibaca 41 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Gubernur dan SKK Migas Bentuk Tim Penanganan Pengelolaan Sumur Minyak Masyarakat, Muba Jadi Koordinator

13 Juni 2023 - 11:00 WIB

Dirut PHR Regional 1 Resmikan Shuji Camping Ground

8 Juni 2023 - 03:05 WIB

Perkembangan Terbaru Preservasi Jalan Ruas Lingkar Timur Kota Prabumulih

22 Februari 2023 - 21:26 WIB

Besok! Podcast Perdana PWI BISA Hadirkan Pj Bupati Muba

24 Januari 2023 - 20:06 WIB

Duar! Penampungan Minyak Ilegal di Muba Terbakar, Pemiliknya Ditangkap

6 Januari 2023 - 21:18 WIB

Ikatan Keluarga Besar Empat Lawang Ikut Partisipasi Karnaval HUT Ke-21 Kota Prabumulih

20 Oktober 2022 - 14:25 WIB

Trending di Lifestyle